MAKESTA MA NU BANAT KUDUS 2016/2017

Jum'at, 18 November 2016 M yang lalu, Pimpinan Komisariat MA NU BANAT KUDUS menyelenggarakan MAKESTA yang diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X. Kegiatan makesta dimulai dari hari kamis (17/11) dengan diadakannya Pre-test dari Pengurus IPPNU Cabang Kudus, guna mengetahui seberapa jauhkah materi ke-IPPNU-an yang sudah didapatkan peserta didik.

Nah, setelah pre-test selesai diadakan, peserta didik bersiap mengikuti MAKESTA.
Acara pembukaan makesta dimulai pukul 14.00 WIB. Kegiatan makesta resmi dibuka oleh Kepala Sekolah kita, Ibu Dra. Hj. Sri Roechanah, M.Pd.I

Selanjutnya, Ibu Kepala Sekolah menyematkan tanda peserta kepada adik-adik rekanita makesta. Seperti ini nih
Setelah resmi menjadi peserta makesta, sudah waktunya masuk ke materi nih. Penyampaian materi kali ini, dibantu oleh kakak-kakak pengurus IPPNU cabang Kudus. Narasumber yang didatangkan  juga tidak main-main loh. Semua narasumber yang didatangkan adalah orang berkompeten yang intelek dan tentunya, punya selera humor yang bisa membuat peserta makesta bersemangat dan tidak bosan dengan kegiatan makesta ini.

Berikut ini salah satu narasumber makesta kita.


Pemberian materi pertama selesai sebelum adzan maghrib berkumandang, lho ya. Saat adzan maghrib sudah berkumandang, peserta makesta bersiap-siap melaksanakan jama'ah sholat maghrib di musholla.Dilanjutkan dengan acara pembacaan dziba' yang dilakukan bersama-sama dengan seluruh santri PP Yanabi'ul Ulum Warrahmah.


Setelah dziba' selesai dibacakan, peserta makesta kembali menuju aula acara dan melanjutkan materi yang kedua. Untuk mengusir kejenuhan, maka kakak-kakak pengurus IPPNUCabang Kudus mengajak peserta makesta keluar dari aula dan mecari udara segar di sekolah. Mereka dituntut untuk membuat sesuatu yang inovatif dan mengandung falsafah/filosofi tertentu. Berikut ini salah satu karya inovatif peserta makesta kali ini, yang tentunya mengandung filosofi yang mereka rumuskan sendiri.
Setelah pemberian materi selesai dilaksanakan, kegiatan selanjutnya tentu saja istirahat. Peserta makesta kembali ke kelas masing-masing, beristirahat, untuk selanjutnya mengikuti pembaiatan, muhasabah, renungan diri pada dini hari nantinya.
Pukul 02.00 WIB, peserta makesta sudah berbaris di lapangan dengan rapi dan mengikuti jalannya acara.
Muhasabah (renungan diri) dilaksanakan dengan khidmat. Para peserta mendengarkan renungan yang diutarakan oleh kakak-kakak dengan saksama.

Pembaiatan dilakukan oleh Pengurus IPPNU Cabang Kudus kepada para peserta makesta Makesta MA NU BANAT KUDUS. Pembaiatan berlangsung khidmat.

Kegiatan tadi dilaksanakan sampai adzan shubuh berkumandang. Lumayan lama, ya.
Dilanjutkan dengan mushofahah,setelah itu sholat shubuh berjama'ah di musholla madrasah.
Setelah sholat shubuh berjama'ah, peserta makesta berganti menggunakan kaos olahraga karena agenda selanjutnya adalah senam dzikir bersama. peserta makesta berbaris dengan rapi dan memulai senam dengan mengikuti gerakan instruktur.
Setelah senam dzikir selesai dilaksanakan, peserta makesta sarapan pagi bersam-sama di halaman madrasah dan setelah itu mereka bersiap-siap untuk menerima materi yang ketiga.
Setelah itu, peserta mengikuti acara penutupan makesta. Peserta didik kelas X sudah berhasil melaksanakan masa kesetiaan anggota (makesta) yang diadakan pimpinan komisariat MA NU BANAT KUDUS.
Semoga materi yang telah diberikan bermanfa'at bagi kehidupan kita semua, sebagai generasi muda yang nantinya akan meneruskan perjuangan bangsa.
Demikian kegiatan makesta MA NU BANAT KUDUS kami laporkan, semoga bermanfaat. Aamin.


(zlfrh/red)












Komentar